Selasa, 31 Juli 2018

SEJARAH OBOR ASEAN GAMES

Karena sebentar lagi akan diadakan Asean Games 2018 yang berpusat di Jakarta dan Palembang, saya tertarik untuk membuat sejarah awalnya.

Obor ini hasil dari perpaduan antara budaya Jakarta dan Palembang.

Desain Obor Asian Games 2018 ini merupakan perpaduan dua alat beladiri tradisional dari Betawi (Jakarta) yakni golok dan Palembang yakni skin. Dirancang oleh Panitia Pelaksana (INASGOC), desain ini diharapkan mencerminkan semangat untuk terus mengasah diri dan melambangkan persatuan.

Obor berwarna perak ini nantinya akan diarak melewati dua negara dan 50 kota di Indonesia. 

Dengan memadukan dua alat tradisional untuk beladiri asal Betawi dan Palembang, jadilah sebuah bentuk Obor yang indah dan gagah yang akan menjadi wadah bagi api abadi Asian Games untuk berkobar.

Obor ini memiliki tinggi 600 mm dan lebar 35-90 mm, dengan berat kosong 1600 gr. Saat terisi penuh bahan bakar gas propane, beratnya akan menjadi 1725 gr.

Sekian artikel mengenai hal-hal yang terkait dengan Obor Asean Games :)


3 komentar: